Tips Atasi Kesibukan Ketika Kerja Sambil Kuliah

Kerja Sambil Kuliah

Bekerja sambil kuliah bukanlah masalah ingin terlihat keren atau gengsi. Namun ada tanggung jawab besar ketika anda memilih untuk kerja sambil kuliah. Bekerja sambil kuliah membutuhkan disiplin yang tinggi dan kerja keras dibanding dengan orang lain yang hanya bekerja atau kuliah saja. Diantara rutinitas pekerjaan yang berat, anda masih harus membaca buku, mengerjakan tugas, dan juga hadir dalam perkuliahan dan ujian. Tidak sedikit orang yang merasa bekerja sambil kuliah itu ruwet. 

Meskipun sudah banyak universitas yang menawarkan kelas karyawan seperti STMIK Indo Daya Suvana, namun tetap saja beban kuliah yang ditanggung sama. Sehingga mau tidak mau, mereka yang kerja sambil kuliah harus siap dengan berbagai tantangan. Agar bekerja sambil kuliah terasa lebih mudah, anda bisa mengatasi keruwetan dengan beberapa cara berikut ini. 



Informasikan pada atasan


Keputusan untuk bekerja sambil kuliah memang murni terletak ditangan anda. Namun, anda harus menginformasikan keputusan ini kepada atasan atau manajemen di tempat kerja. Bagaimanapun juga bekerja adalah prioritas utama anda, namun di sisi lain anda juga tidak ingin mengorbankan kuliah. Dengan menginformasikan pada atasan, anda bisa mendapatkan keuntungan untuk lebih mudah mendapatkan izin ketika ujian. Sehingga anda tidak perlu membolos atau membuat alasan-alasan khusus bila ada suatu hal yang harus dikerjakan di kampus. 

Hilangkan malas dan menunda pekerjaan


Rasa malas dan menunda pekerjaan adalah tantangan terbesar yang dihadapi mahasiswa yang merangkap sebagai karyawan. Bagaimana tidak, anda masih dibebani dengan tugas dan ujian bahkan setelah jam kerja sudah usai. Menunda pekerjaan di kantor atau mengerjakan tugas hanya akan membuat pekerjaan semakin menumpuk dan tidak selesai. Oleh karena itu, anda harus disiplin pada diri sendiri dan menghilangkan rasa malas. Dibanding dengan orang lain, and harus mempunyai motivasi yang kuat dan juga energi ekstra untuk menjalankan pekerjaan dan kuliah secara seimbang. Keseimbangan mental dan fisik menjadi salah satu kunci utama kesuksesan bekerja sambil kuliah. 

Buat jadwal sesuai dengan kebutuhan


Idealnya kuliah kelas karyawan diadakan sore atau malam hari setelah jam kerja dan juga hari Sabtu dan Minggu. Tantangan lain ketika bekerja sekaligus kuliah adalah sulitnya membagi jadwal antara pekerjaan dan kuliah. Sebagian besar orang akan membuat jadwal dengan pekerjaan sebagai prioritas utama. Bila anda masih belum yakin dengan jadwal yang dibuat, anda bisa membuat jadwal yang sifatnya fleksibel dan sesuai dengan kebutuhan. Ada kalanya anda harus memprioritaskan pekerjaan, namun ada pula saatnya jam kerja harus menyesuaikan dengan jam kuliah. 

Jaga kondisi tubuh


Bekerja sambil kuliah hanya diperuntukkan bagi mereka yang mempunyai fisik yang kuat. Bayangkan saja anda harus hadir dalam kelas setelah jam kerja usai atau pada hari Sabtu Minggu. Belum lagi anda harus mengerjakan tugas diantara waktu-waktu tersebut. Tanpa fisik yang kuat, kerja sambil kuliah akan mustahil untuk dilakukan. Agar tubuh tetap kuat, anda harus istirahat yang cukup, menghindari stress, dan tetap terhibur. 

Dapatkan nilai yang bagus


Baik performa kerja maupun kuliah harus berjalan dengan baik. Hal ini memang susah, namun semakin anda menunda masa studi, anda akan semakin lama lulus. Akibatnya biaya kuliah akan semakin banyak dan kuliah akan molor. Hal ini tentu akan berdampak pada pekerjaan anda. Sebaliknya, gunakan kelonggaran yang diberikan oleh perusahaan untuk mendapatkan performa dan nilai kuliah yang baik sehingga anda bisa lulus tepat waktu. 

Tidak ada komentar:

Diberdayakan oleh Blogger.