Mengetahui Ciri-Ciri Liontin Berlian Asli Agar Tidak Salah Beli



Liontin merupakan salah satu bagian dari kalung yang menggantung pada bagian rantai. Tanda adanya sebuah liontin, kalung terlihat kurang menarik bagi sebagian wanita. Liontin berlian asli memiliki model yang sangat beragam mulai dari segi empat, hati, bundar, atau bentuk-bentuk dan karakter unik lainnya. Selain menjulur ke bawah, sekarang ada juga liontin yang memanjang ke samping.

Sebagai perhiasan berlian yang mahal, liontin asli tentu saja banyak dipalsukan. Anda perlu mengetahui ciri-ciri liontin asli untuk bisa membedakannya dengan liontin palsu. Inilah ciri-ciri yang perlu Anda ketahui:


Sangat Keras

Berlian merupakan batu alam yang berbentuk kristal dengan proses pembentukan alami selama ratusan hingga ribuan tahun lamanya. Jadi tidak heran apabila berlian asli memiliki tingkat kekerasan yang sangat tinggi. Bahkan tingkat kekerasan batu berlian berkualitas bisa mencapai angka 10 skala Mohs. Karena kekerasannya tersebut, tentu saja berlian tidak akan mudah pecah ataupun retak.

Bisa Menggores Benda Lain

Tingkat kekerasan yang mencapai angka 10 skala Mohs tersebut tidak hanya membuat berlian menjadi batu yang kuat saja. Namun batu berlian juga dapat menggores benda lainnya. Meskipun begitu, usahakan tidak menyimpan liontin berlian di tempat yang sama agar tidak saling menggores.

Memantulkan Cahaya yang Indah

Liontin berlian terbaru dengan berlian asli sangat disukai wanita karena keindahannya. Keindahan yang ditampilkan berlian didapatkan dari pantulan cahaya yang berasal dari segala arah. Sementara berlian palsu hanya mampu berkilau dari bagian atas saja. Selain itu, berlian asli memiliki refleksi cahaya abu-abu, sedangkan berlian palsu berwarna pelangi.

Pencerminan Tidak Jelas

Ciri-ciri selanjutnya yaitu memiliki pencerminan yang tidak jelas. Jadi Anda tidak akan bisa melihat apapun yang berada di seberang berlian. Karena karakteristiknya ini, biasanya liontin berlian diuji keasliannya dengan tes koran. Caranya dengan meletakkan liontin di atas koran dan melihat tulisannya melalui berlian. Pada berlian asli, tulisan di koran tidak akan terlihat. 

Tidak Berkabut

Berlian asli tidak akan menghasilkan kabut setelah dihembuskan nafas. Anda bisa membuktikannya dengan tes embun, caranya yaitu menghembuskan napas ke arah berlian. Jika ada embun yang tertinggal, maka liontin yang dibeli palsu. Pasalnya liontin asli tidak akan berkabut atau meninggalkan embun.

Berlian Berwarna Harganya Sangat Mahal

Berlian yang paling populer untuk liontin berlian terbaru adalah berlian berwarna bening atau putih. Namun sebenarnya warna berlian asli cukup beragam. Beberapa warna dari fancy color diamond yaitu merah, pink, biru, dan kuning. Namun harga berlian tersebut sangat mahal karena langka. Jika berlian fancy color sangat murah, maka bisa saja itu adalah berlian palsu.

Menggunakan Logam dan Setting Berkualitas

Berlian adalah batu yang mahal dan bernilai tinggi, jadi tidak mungkin pengrajin menggunakan logam yang sembarangan. Pasti berlian asli menggunakan logam berkualitas dari emas atau platinum. Selain itu, setting untuk berlian juga harus berkualitas untuk menjaga berlian tidak mudah jatuh.

Memiliki Sertifikat

Ciri terakhir yaitu memiliki sertifikat berlian yang dikeluarkan oleh lembaga kredibel seperti GIA. Sertifikat tersebut menjadi bukti bahwa liontin yang Anda beli asli. Namun pastikan bahwa sertifikatnya asli dengan mengecek nomor seri berlian pada website GIA yaitu www.gia.edu. Selain itu, sertifikat GIA asli juga memiliki hologram yang sulit ditiru. 

Itulah ciri-ciri liontin berlian asli yang perlu Anda ketahui. Ketika membeli liontin, pastikan liontin tersebut memiliki kriteria di atas, terutama sertifikat. Agar tidak kebingungan mencari liontin asli, Anda bisa membelinya di Mondial Jeweler. Sebagai brand ternama, tentu saja liontin yang dijual jelas keasliannya dan memiliki sertifikat. Informasi mengenai liontin Mondial Jeweler bisa dilihat langsung pada website www.mondialjeweler.com

Tidak ada komentar:

Diberdayakan oleh Blogger.