Koleksi Model Kitchen Set Minimalis IKEA

Koleksi Model Kitchen Set Minimalis IKEA
Model kitchen set
Ketika akan membuat model kitchen set yang minimalis tidak perlu ribet dan membutuhkan jasa seorang arsitek. Sebab, membuat dapur yang minimalis bisa dirancang sendiri dengan melihat banyak contoh dari internet dan majalah desain rumah. Dengan mempelajari berbagai model kitchen set, kalian bisa mendesain sendiri maupun menata dapur sesuai keinginan masing-masing. 

Dalam membuat dapur minimalis juga tidak perlu meletakkan alat-alat masak yang modern dan canggih. Dengan meletakkan alat-alat masak modern yang terlalu banyak hanya akan memakan tempat dan akibatnya ruangan dapur tidak akan terlihat minimalis lagi. Dapur yang minimalis tidak melulu harus terlihat mewah dan berwarna monokrom. Saat akan mendesain dapur, kalian bisa menggunakan perabot yang simpel tapi tetap terlihat menawan.

Berikut artikel ini akan membahas terkait koleksi model kitchen set minimalis yang bisa anda terapkan saat ingin membangun dapur impian. Pertama, agar dapur dapat terlihat minimalis. Kalian wajib memilih perabotan-perabotan yang simpel seperti lemari bagian atas yang tidak memakai pintu dan berwarna hitam. Kemudian, bagian lemari atas yang bolong itu dipasangi lampu. Untuk bagian bawahnya dibuat menggunakan keramik berwarna coklat dan dipasangi lemari kaca atau metalik berwarna putih. 

Kedua, perabotan di bagian bawah dan atas sama-sama terbuat dari kayu. Bedanya pada bagian atas di berikan nuansa bentuk-bentuk susun dan ada pintu kaca. Sedangkan, lemari bawah hanya berupa lemari kayu dan ada lacinya. Pada bagian dinding pun bisa dipasangi background keramik yang berwarna-warni. Ketiga, perabotan yang dibuat dari metalik dan dipadukan dengan kayu. Pada bagian perabotan atas terdapat lemari lemari yang tidak terlihat gagang pintunya. Kemudian, terdapat ruang berbentuk susun dan tidak memakai pintu. Pada bagian bawahnya hanya lemari yang terbuat dari kayu dan kompor modern. Model yang satu ini bisa satu set dengan kulkasnya sekaligus.

Itulah beberapa koleksi model seperangkat dapur yang bisa kalian contoh saat akan membuat dapur minimalis. Sebelum akan membuat atau merombak dapur, pastikan untuk mengkonsultasikan dengan tukang atau tempat penjualan perabotan rumah tangga seperti ikea. Selamat mencoba!.

Tidak ada komentar:

Diberdayakan oleh Blogger.