Persiapan Klaim Asuransi Mobil

Klaim Asuransi Mobil
Saat anda melakukan klaim asuransi mobil, terdapat 5 tahap yang mesti anda pahami, diantaranya: melaporkan klaim, mengumpulkan dokumen yang diperlukan, adanya survey dan analisa, penilaian atas hasil survey dan analisa serta penggantian kerugian. 

Nah, dari kelima tahap tersebut, terdapat 2 tahap yang dilakukan oleh anda dan 3 tahap dilakukan oleh pihak asuransi. 2 tahap yang dilakukan oleh anda ialah pelaporan kerugian dan pengumpulan dokumen klaim. Adapun, tulisan ini akan membahas mengenai pengumpulan dokumen apa saja yang mesti ada saat proses klaim. 
Klaim Asuransi Mobil
Hal itu dikarenakan banyak pihak tertanggung kebingungan akan dokumen yang mesti disiapkan. Untuk pelaporan kerugian, anda bisa menggunakan banyak media atau cara. Pelaporan bisa dilakukan dengan mendatangi kantor asuransi terdekat yang anda ikuti, anda pun bisa menggunakan telepon dan sms.

Anda bisa menggunakan jejaring media sosial yang disediakan pihak perusahaan asuransi serta anda bisa melaporkannya melalui website perusahaan asuransi yang anda ikuti. Nah, dari berbagai media dan cara tersebut, anda bisa memilih mana yang sangat memudahkan anda untuk melakukan pelaporan. Yang jelas, pelaporan kerugian anda bisa sampai secepat mungkin.

Tahap selanjutnya yang dilakukan oleh anda terdapat pada tahap kedua, yaitu pengumpulan dokumen. Biasanya, pengumpulan dokumen apa saja yang mesti dikumpulkan sangatlah membingungkan. Untuk itu, tulisan ini dimaksudkan memahamkan anda mengenai hal itu. 

Terdapat beberapa dokumen yang mesti anda isi, diantaranya; dokumen jenis asuransi yang anda ikuti yang biasanya menjadi pegangan anda dari awal anda mengikuti asuransi, pengisian form klaim kerugian yang nanti akan disediakan pihak perusahaan asuransi, menyertakan salinan SIM dan STNK pihak yang tertanggung. Adapun, saat anda mengisi form, anda akan menuliskan kronologis kerugian yang anda alami disertai tanda tangan anda.

Pelaporan yang bisa dilakukan dengan banyak cara sejatinya memudahkan anda melakukannya. Adapun, pengumpulan dokumen yang krusial pun mesti anda lakukan untuk klaim asuransi mobil anda. Jika melihat tulisan diatas, pengumpulan dokumen untuk proses klaim pun menjadi mudah bukan?
Diberdayakan oleh Blogger.